Cara Menggunakan NFC di HP Xiaomi

Cara Menggunakan NFC di HP Xiaomi ini belum banyak di ketahui oleh semua orang, bukan hanya di hp xiaomi saja, tetapi di semua Merk handphone lain yang sudah tertanam fitur NFC ini si pengguna belum tentu mengetahui manfaat fitur maupun kegunaan pada NFC ini sendiri.

Kegunaan pada fitur NFC sendiri memiliki berbagai banyak fungsi yang sangat mempermudah pekerjaan pemiliknya jika di fungsikan secara benar. Sebab NFC ini berfungsi untuk mengoneksikan dari satu perangkat ke perangkat lainnya dengan sangat mudah.

Ada banyak Fungsi dari fitur NFC yaitu mulai dari kemampuan dalam melakukan transfer data secara cepat, untuk membuka aplikasi secara otomatis, mengakses informasi Smart Card e-money anda, menandai lokasi disuatu tempat juga memberi tahu posisi tempat tertentu, terlebih lagi memiliki fitur dalam melakukan pembayaran tanpa uang tunai hanay cukup menggunakan smartphone, dan banyak lagi fitur lainnya.

Baca Juga: Xiaomi 12X Siap Saingi iPhone 13 Mini dengan Layar AMOLED dan Snapdragon 870

Apa Itu NFC?

Nama NFC merupakan singkatan dari “Near Field Communication” atau bisa juga diartikan sebagai komunikasi medan jarak dekat. Fitur NFC ini membutuhkan dua perangkat yang sama-sama kompatibel dan saling mendukung, pada intinya ialah perangkat satu bertindak sebagai transmitter dan satu perangkat lain sebagai penangkap sinyal.

Fitur NFC ini memang baru mulai banyak tertanam di beberapa ponsel yang khususnya ponsel di kelas mid-range dan flagship. NFC Mendukung Banyak Aplikasi Pembayaran Digital Secara Nirkontak (Contactless) Seperti Samsung Pay Atau Apple Pay Dan Masih Banyak Lagi. Fitur Ini Memang Untuk Membuktikan Jenis Perangkat Yang Flagship.

Ada dua jenis perangkat yang kompatibel dengan fitur NFC, yakni perangkat pasif dan aktif. Perangkat pasif misalnya kartu uang elektronik atau perangkat transmitter kecil lainnya yang hanya bisa mengirim informasi ke perangkat NFC lain tanpa membutuhkan daya.

Sementara perangkat NFC aktif bisa mengirim maupun menerima data. Contoh paling umum adalah smartphone yang telah dilengkapi fitur NFC. Smartphone yang memiliki fitur ini sangatlah berguna karena mampu membaca kartu yang tersedia di transportasi umum atau mesin pembayaran digital.

Daftar HP Xiaomi Yang Sudah Ada Fitur NFC

Ada banyak sekali Produk Xiaomi yang sudah tertanam fitur nFC ini, bukan hanya satu atau dua tipe saja, akan tetapi COTEKNO.COM merekomendasikan 6 Tipe HP Xiaomi yang sudah mendukung fitur nFC.

Redmi Note 10 5G

  • Rilis: Juli, 2021 (Indonesia)
  • Layar: IPS LCD, 6.5 inci, Full HD+
  • Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 4 GB, 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: 48 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 8 MP
  • Baterai: Li-Po 5000 mAh
  • Harga: Rp 2,8 juta

POCO M3 Pro 5G

  • Rilis: April, 2021
  • Layar: IPS LCD, 6,5 inci, Full HD+
  • Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
  • GPU: Mali-G57 MC2
  • RAM: 4 GB
  • Memori Internal: 64 GB, 128 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: 48 MP, 2 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 8 MP
  • Baterai: Li-Po 5000 mAh
  • Harga: Rp 2.599.000

POCO F3

  • Rilis: Maret, 2021
  • Layar: AMOLED, 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Snapdragon 870
  • GPU: Adreno 650
  • RAM: 6 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 4520 mAh
  • Harga: Rp4.999.000

POCO X3 Pro

  • Rilis: Maret, 2021
  • Layar: IPS LCD, 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Snapdragon 860 (7 nm)
  • GPU: Adreno 640
  • RAM: 6 GB, 8 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (memakai slot SIM bersama)
  • Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 5160 mAh

Redmi Note 10 Pro

  • Rilis: Maret, 2021
  • Layar: AMOLED, 6.67 inches
  • Chipset: Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver)
  • GPU: Adreno 618
  • RAM: 8 GB
  • Memori Internal: 64 GB, 128 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: Quad 108 MP, 8 MP, 5 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 16 MP
  • Baterai: Li-Po 5020 mAh, tidak dapat dilepas
  • Harga: Rp3.900.000

Xiaomi Mi 11

  • Rilis: Januari, 2021
  • Layar: AMOLED, 6,81 inci Quad HD+
  • Chipset: Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 (5 nm)
  • GPU: Adreno 660
  • RAM: 8 GB, 12 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 108 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 4600 mAh
  • Rp 9,4 jutaan

Cara mengaktifkan fitur NFC di Hp Xiaomi

Kegunaan NFC di hp xiaomi sendiri sama dengan handphone manapun hanya saja tata letaknya saja yang membedakan pada setiap brand.

Sebelum kita menggunakan Fitur NFC ini jelas terlebih dulu kita harus mengaktifkan fiturnya di pengaturan dalam smartphone. Selain itu kita juga wajib untuk melakukan instalasi`beberapa aplikasi pendukung yang akan bisa membuat transaksi semakin maksimal, seperti e-money dan lainnya.

Pertama sebelum kita menggunkan NFC pastinya kita harus mengaktifkannya.
Berikut adalah beberapa tahapan dalam mengaktifkan fitur NFC di Hp Xiaomi:

  1. Aktifkan Dahulu Fitur NFC Pengaturan – Koneksi & Berbagi – NFC

2. Aktifkan fitur NFC

Langkah pertama sudah selesai, kini saatnya anda bisa menggunakan fitur NFC sesuai apa kebutuhan anda.

Baca Juga: Redmi Smart Band Pro Dirilis Global, Usung Layar Full AMOLED

Cara Menggunakan NFC di HP Xiaomi

  1. Tempelkan dengan DevicE atau perangkat lain yang akan digunakan
  2. Pastikan semua Device dalam posisi tidak dalam kondisi layar mati
  3. Maka dengan Otomatis akan ada getaran dan memberikan keterangan bahwa bisa digunakan atau saling terhubung
  4. Jika masih belum bisa pastikan juga jarak kedua Device tidak terlalu berjauhan
  5. Setelah bergetar tadi kamu bisa langsung berbagi file dengan mudah
  6. Begitupun pada proses pembayaran yang mana akan langsung terlihat saldo e money
  7. Di Lanjutkan dengan Berbagai menu tambahan yang muncul
  8. Selesai

Bukan hanya itu saja, masih banyak lagi kegunaan NFC seperti untuk cek saldo anda, Untuk mulai cek saldo e-money, Anda harus mengunduh (download) terlebih dulu aplikasinya. Ada beberapa aplikasi yang dapat digunakan, di antaranya adalah Electronic Money Card Balance, eSaldo Info, dan SaldoKu.

Atau, Anda juga dapat mengunduh aplikasi dari penyedia layanan e-money-nya, yaitu BRI Mobile untuk pengguna Brizzi, Livin’ by Mandiri untuk pengguna e-money Mandiri, BNI TapCash Go untuk pengguna e-money BNI, dan BCA Mobile untuk pengguna BCA Flazz.

dalam menggunakan fitur NFC memang ini terkadang berbeda-beda di setiap tipe smartphone yang digunakan. Namun untuk HP Xiaomi yang sudah berjalan pada User userface terbaru yakni MIUI 11 maka bisa menggunakan cara diatas. Buat kamu yang masih gagal dalam melakukan transfer file menggunakan cara diatas maka sangat kami sarankan untuk mengecek beberapa hal mulai dari android Beam, Jarak Dengan masing-masing perangkat dan berbagai hal lainnya.

Kesimpulan

Artikel di atas hanyalah sebagian kecil dari kegunaan fitur NFC, bagi anda yang berpengalaman dan sudah menggunkan NFC untuk banyak transaksi silahkan komentar di bawah agar membantu kami untuk memperlengkap artikel ini.

Selamat mencoba dan jangan lupa share ke teman-teman anda.

Insert code: <i rel="code">Put code here</i> or <i rel="pre">Put code here</i>
Insert image: <i rel="image">Put Url/Link here</i>
Insert title: <b rel="h3">Your title.</b>
Insert blockquote: <b rel="quote">Put text here</b>
Bold font: <b>Put text here</b>
Italics: <i>Put text here</i>

0 Komentar

Type above and press Enter to search.