Cara Cek Suhu Cpu Windows 10
Cara Cek Suhu Cpu Windows 10 Tanpa Aplikasi – Walaupun saat ini sudah ada Windows 11 yang baru saja dirilis oleh Microsoft, namun masih ada banyak orang di Indonesia yang menggunakan Windows 10 sebagai sistem operasi utama dari komputer atau laptop yang mereka miliki. Untuk kalian pengguna Windows 10 tentu saja sangat penting untuk mengetahui bagaimana cara cek suhu cpu windows 10 tanpa aplikasi.
Sebab dengan mengetahui bagaimana cara cek suhu cpu windows 10 tanpa aplikasi, kalian akan terhindar dari masalah yang sering terjadi pada Windows 10 yakni Overheat.
Baca Juga: 16 Software Edit Video Untuk PC/Laptop
Apa Itu Overheat Di Komputer Windows 10
Overheat sendiri merupakan salah satu masalah yang paling sering menimpa laptop atau komputer. Dimana overheat ini terjadi saat kipas pendingin atau pengatur sirkulasi udara yang bermasalah sehingga menyebabkan komputer bekerja melebihi batas kemampuannya.
Akibatnya maka komputer akan mati secara tiba-tiba karena efek panas yang timbul dari kinerja komputer itu sendiri. Penyebab lain saat komputer mengalami overheat adalah karena komputer atau laptop dipaksa untuk bekerja terlalu keras. Misalnya komputer Windows 10 yang digunakan untuk menjalankan berbagai macam aplikasi dalam satu waktu bersamaan.
Karena kemampuan dari cpu yang dipaksa bekerja keras, tidak diimbangi dengan spesifikasi cpu itu sendiri yang mumpuni maka akibatnya suhu cpu Windows 10 akan meningkat dengan signifikan sehingga komputer akan mati sendiri.
Jika kita membiarkan overheat ini terjadi terus menerus, maka akan berdampak terhadap usia dari laptop yang akan berumur pendek. Jadi sangat penting untuk kalian mengetahui bagaimana cara cek suhu cpu Windows 10 tanpa aplikasi yang akan saya bahas dibawah ini.
Cara Cek Suhu CPU Windows 10 Tanpa Aplikasi
Seperti yang sudah kita bahas diatas, jika laptop atau komputer mengalami overheat terus menerus tentu saja akan berdampak terhadap komponen atau hardware komputer Windows 10 yang akan mudah rusak.
Tentu saja kalian tidak ingin kan komputer kesayangan kalian mengalami kerusakan? Untuk itu silahkan Anda simak cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi yang sudah saya jelaskan di bawah ini.
1. Cek Suhu CPU Windows 10 Lewat BIOS
BIOS adalah salah satu komponen penting yang terdapat di laptop atau komputer. Biasanya kita menggunakan BIOS saat ingin melakukan install ulang laptop guna mengatur media penyimpanan mana yang akan dibaca pertama kali saat komputer menyala.
Namun selain itu, BIOS juga bisa kita gunakan untuk mendapatkan informasi dari komputer atau laptop yang kita miliki loh. Nah tentu saja Anda sudah penasaran kan tentang bagaimana cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi lewat BIOS? berikut adalah langkah-langkahnya.
- Pertama kalian matikan dulu laptop atau komputer yang kalian miliki.
- Berikutnya nyalakan ulang laptop, dan tekan tombol F1, ESC atau Del beberapa kali untuk bisa masuk ke menu bios. Tombol yang ditekan ini harus disesuaikan dengan tipe laptop yang kalian miliki ya. Misalnya untuk laptop Asus adalah F1.
- Selanjutnya setelah komputer masuk ke menu bios, kalian gunakan tombol panah di keyboard untuk menggeser menu-menu yang terdapat di BIOS.
- Nah silahkan kalian geser menu BIOS sampai ketemu informasi laptop, disitu akan tertulis informasi suhu laptop.
2. Cara Cek Suhu CPU Windows 10 Dengan Gadget
Sejak hadirnya Windows 7, terdapat fitur yang bisa kita gunakan dan bermanfaat untuk aktivitas komputasi kita. Nah salah satu fitur tersebut adalah fitur gadget atau widget yang terdapat pada bawaan fitur sistem operasi tersebut.
Fitur Gadget atau widget ini juga hadir di Windows 10, jadi untuk Anda yang ingin menggunakannya di Windows 10 kalian bisa menggunakannya untuk mengetahui bagaimana cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi, namun dengan gadget.
- Langkah pertama kalian buka dulu menu desktop dari komputer atau laptop Windows 10 kalian.
- Berikutnya kalian klik kanan pada desktop, kemudian kalian pilih menu Gadget.
- Nah setelah itu akan terbuka menu gadget, dimana kalian bisa melihat gadget-gadget apa saja yang bisa kalian tambahkan pada desktop Windows 10 kalian.
- Silahkan kalian pilih gadget CPU Meter, kemudian kalian atur atau seret gadget tersebut dan letakkan pada lokasi di desktop mana yang kalian inginkan.
- Selesai, sekarang kalian bisa mengetahui bagaimana cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi, namun dengan gadget bawaan Windows 10.
Baca Juga: Lengkap Product Key / Lisensi Windows 11 Gratis Terbaru
3. Cek Suhu Laptop Windows 10 Dengan AMD Ryzen Master (Khusus CPU AMD)
AMD adalah salah satu jenis CPU atau Prosesor laptop yang terkenal saat ini. Untuk Anda yang memiliki komputer atau laptop dengan prosesor AMD, kalian bisa menggunakan bantuan fitur AMD Ryzen Master yang bisa kalian gunakan untuk menerapkan cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi.
Secara default AMD Ryzen Master akan langsung ada di laptop Windows 10 kalian asalkan kalian menggunakan prosesor AMD ya. Nah Fitur ini berguna untuk memantau suhu dari aktivitas CPU AMD di komputer.
Sebenarnya bukan hanya berguna untuk memantau suhu laptop atau komputer saja, namun fitur ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fungsi utilitas yang bisa memaksimalkan kinerja dari prosesor AMD di laptop atau komputer kalian.
Nah untuk Anda yang sudah penasaran dengan bagaimana sih cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi, namun dengan AMD Ryzen Master. Berikut adalah langkah-langkah cek suhu laptop dengan AMD Ryzen Master.
- Pertama kalian nyalakan dulu laptop atau komputer kalian.
- Berikutnya Anda klik menu start di pojok kiri bawah layar komputer.
- Pada kolom pencarian, kalian ketik saja “AMD Ryzen Master”.
- Setelah ketemu, kalian klik untuk menjalankan fitur dari AMD tersebut.
- Setelah terbuka, kalian bisa langsung melihat informasi mengenai suhu CPU atau prosesor AMD yang sedang digunakan pada laptop atau komputer kalian.
Informasi terkait suhu dan kinerja dari CPU AMD di Windows 10 ini akan ditampilkan secara realtime. Jadi setiap detiknya informasi akan berubah sesuai dengan penggunaan dan juga kinerja dari prosesor AMD tersebut di komputer.
Namun, sayangnya AMD Ryzen Master hanya bisa kalian gunakan untuk Anda yang menggunakan prosesor atau CPU AMD di komputer maupun laptop. Jadi untuk Anda yang menggunakan prosesor Intel, kalian tidak bisa menggunakan fitur ini.
Nah itulah bagaimana cara cek suhu CPU Windows 10 tanpa aplikasi yang bisa kalian coba. Dengan mengetahui informasi diatas, tentu saja kalian bisa menghindari terjadinya overheat pada laptop atau komputer yang kalian miliki. Sehingga harapannya adalah laptop atau komputer yang kalian miliki bisa berusia panjang. Semoga informasi yang dirangkum diatas bisa bermanfaat untuk Anda.
Baca Juga : 7 Cara Mendapatkan Uang dari Tiktok, Siap-siap Cuan Mengalir
Insert code: <i rel="code">Put code here</i> or <i rel="pre">Put code here</i>
Insert image: <i rel="image">Put Url/Link here</i>
Insert title: <b rel="h3">Your title.</b>
Insert blockquote: <b rel="quote">Put text here</b>
Bold font: <b>Put text here</b>
Italics: <i>Put text here</i>
0 Komentar